Tahukah Anda Apa Itu Sedekah Dhuafa? …
sedekah-donasi-sodakoh-giving-infak-tangan di atas-manfaat memberi kepada sesama-memberi itu indah-yayasan

Tahukah Anda Apa Itu Sedekah Dhuafa? …

  • Post author:
  • Post category:ARTIKEL
sedekah-donasi-sodakoh-giving-infak-tangan di atas-manfaat memberi kepada sesama-memberi itu indah-yayasan
relawan.id

Apa sih Sedekah itu?  Sedekah merupakan salah satu amalan yang bernilai besar pahalanya. Kita terlalu sering menghamburkan harta kita sampai kita lupa bahwa masih banyak diluar sana yang membutuhkan uluran tangan kita. Kali ini saya akan menjelaskan seputar tentang kaum dhuafa.

Apa sih kaum dhuafa itu?…

Dan siapa saja yang termasuk golongan Orang Dhuafa?

Dhuafa Secara bahasa, artinya lemah. Lemah disini bukan dalam artian “Malas”, tetapi lebih kepada keadaan sulit atau fisik yang tidak memungkinkan yang membuat ia tidak bisa berbuat apa-apa selain bergantung kepada orang lain.

Sedangkan menurut istilah, dhuafa adalah golongan orang yang hidup dalam kemiskinan, kesengsaraan, kelemahan, ketidakberdayaan, penderitaan, dan bentuk ketidak-beruntungan lainnya. Dhuafa bisa dilihat dari kelemahan finansial, fisik, maupun psikis.

Mereka tidak pernah meminta menjadi dhuafa tetapi semua sudah jalannya, maka dari itu kalau bukan kita lalu siapa?…

Dan siapa saja yang termasuk kedalam golongan Kaum Dhuafa?

  1. Anak Yatim

Anak yatim yaitu anak yang sudah ditinggal (meninggal), ayahnya ketika usia belum baligh. Anak yatim membutuhkan kasih sayang, bimbingan seta uluran tangan secara materi untuk memenuhi kebutuhan hidup nya.

  1. Janda

Seorang istri yang dicerikan/ ditinggal (meninggal) suaminya.

  1. Orang Miskin

Seseorang yang disebut miskin apabila dirinya sudah bekerja, tetapi penghasilan yang didapat tidak bisa untuk memenuhi seluruh kebutuhan pokoknya. Mereka inilah golongan kaum dhuafa yang perlu dibantu.

Rasulullah SAW bersabda:

“Barang siapa yang menyisihkan harta untuk menghidupi para janda dan orang-orang miskin, maka pahalanya sama seperti berjuang di jalan Allah.” (HR. Bukhari dan Muslim)

  1. Orang Fakir

Banyak orang mengartikan bahwa Fakir dan Miskin itu sama. Fakir berbeda dengan miskin, jika orang miskin masih mampu dan kuat untuk bekerja dan mencari penghasilan walaupun tidak dapat memenuhi kebutuhan pokoknya (pas-pasan) sedangkan Orang Fakir memiliki penderita dan kesengsaraan lebih dari itu, selain tidak punya uang untuk makan, orang fakir juga tidak memiliki kemampuan untuk bekerja.

  1. Mualaf

Orang yang baru memeluk agama islam, golongan ini juga termasuk dalam dhuafa, kita Mualaf sudah memiliki kemampuan dalam materi maka kita bisa membantunya berupa hal moral.

  1. Korban Bencana

Mereka yang kehilangan keluarga, harta benda, sanak saudara, mereka juga perlu dibantu dengan uluran tangan kita. Baik berupa makanan, pakaian atau bantuan lainnya.

Adapun dalam Al-Qur’an Surat Al-Isra ayat 26-27 juga di jelaskan Tentang Kaum Dhuafa :

 

وَآَتِ ذَا الْقُرْبَى حَقَّهُ وَالْمِسْكِينَ وَابْنَ السَّبِيلِ وَلَا تُبَذِّرْ تَبْذِيرًا

إِنَّ الْمُبَذِّرِينَ كَانُوا إِخْوَانَ الشَّيَاطِينِ وَكَانَ الشَّيْطَانُ لِرَبِّهِ كَفُورًا

 

Yang Artinya :

  1. Dan berikanlah kepada keluarga-keluarga yang dekat akan haknya dan kepada orang miskin dan orang yang dalam perjalanan dan janganlah kamu menghambur (hartamu) secara boros.
  2. Sesungguhnya para pemboros itu adalah saudara-saudara setan sedang setan terhadap tuhannya adalah sangat ingkar.